Berita Terbaru

Mobile

Marketing

Internet

Steller Resmi Hadir di Android

Aplikasi jejaring sosial yang sedang naik daun, Steller kini resmi tersedia di platform Android. Akun Twitter resmi Steller (@StellerStories) mengonfirmasi hal itu pada Selasa (3/5/2016).

Steller adalah aplikasi berbagi foto dan video yang bisa dirangkai menjadi sebuah cerita. Pengguna aplikasi bisa melihat postingan Steller layaknya sebuah album foto, video, dan cerita.

Google baru memajang Steller di toko aplikasi Play Store mulai hari ini. Versi Steller 1.0.0 memiliki ukuran 9,8 MB dan telah di-install sebanyak 5.000 - 10.000 kali.

Sebelumnya, aplikasi Steller hanya tersedia bagi pengguna iOS. Di Indonesia, pengguna perangkat Apple juga baru bisa meng-install Steller mulai April 2016 lalu.

Sementara pengguna Android di waktu yang sama sudah bisa mencoba Steller versi Beta dengan cara mendaftar sebagai beta tester di situs Google Play Store.

Dengan tersedianya Steller di Play Store, kini pengguna bisa langsung mengunduhnya melalui peranti ponsel yang mendukung, yaitu ponsel yang menjalankan sistem operasi Android versi 5.0 ke atas.

Untuk mengunduh aplikasi Steller versi 1.0.0 di platform Android, kunjungi toko aplikasi Android, Play Store di tautan berikut ini: Google Play

Dikutip : Kompas
 
Copyright © 2013 Info Teknologi